Selasa, 28 Juli 2009

Barcelona layak juara

Pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengatakan Barcelona layak tampil sebagai kampiun Liga Champions karena mereka bermain lebih bagus dibandingkan dengan Manchester United di partai final Liga Champions di Roma, Kamis (28/5) dinihari WIB.Dalam laga yang berlangsung menarik di Stadion Olimpiade Roma, Barcelona menekuk juara bertahan Manchester United 2-0 lewat gol-gol yang disarangkan Samuel Eto`o pada menit ke-10 dan Lionel Messi di menit ke-70.Dalam jumpa pers usai pertandingan, Ferguson mengatakan timnya yang sempat tampil menjanjikan di sepuluh menit awal, langsung kehilangan konsentrasi akibat kecolongan gol Eto`o pada menit ke 10 yang berawal dari sebuah serangan balik cepat."Kami tampil cemerlang di menit-menit awal, namun kemudian kami sedikit nervous, dan gol cepat mereka di menit ke 10 itu benar-benar membunuh kami," ucap Ferguson.Ferguson mengakui kalau Barcelona layak memenangi laga bergengsi itu karena mereka bermain sangat bagus. Pertahanan mereka juga begitu solid sehingga menyulitkan penyerang-penyerang MU dalam memberikan ancaman ke gawang Victor Valdes."Sejujurnya, kami dikalahkan oleh sebuah tim yang lebih bagus (dari kami)," kat Ferguson. "Pertahanan mereka sangat bagus, dan saya kira mereka jauh lebih baik dari pertahanan kami.Susunan pemain:Barcelona: 1-Victor Valdes; 5-Carles Puyol, 24-Yaya Toure, 3-Gerard Pique, 16-Silvinho; 28-Sergio Busquets, 6-Xavi, 8-Andres Iniesta (27-Pedro 90+3); 10-Lional Messi, 9-Samuel Eto`o, 14-Thierry Henry (15-Seydou Keita 72)Manchester United: 1-Edwin van der Sar; 22-John O`Shea, 5-Rio Ferdinand, 15-Nemanja Vidic, 3-Patrice Evra; 13-Park Ji-sung (9-Dimitar Berbatov 66), 16-Michael Carrick, 8-Anderson (32-Carlos Tevez 46), 11-Ryan Giggs (18-Paul Scholes 75); 7-Cristiano Ronaldo, 10-Wayne Rooney.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar